Senin, 11 Maret 2013

GERAKAN PENGENDALIAN HAMA TIKUS

Dalam rangka mempertahankan dan meningkatkan produktivitas tanaman padi di Kelompok Tani Ngudi Makmur Dusun Sanggrahan Desa Banjarharjo Kecamatan Kalibawang, pada hari jumat 08 Maret 2013 telah dilakukan gerakan pengendalian hama tikus yang mulai menyerang tanaman padi petani. Kegiatan pengendalian hama tikus ini diikuti sejumlah 20 orang anggota kelompok, penyuluh pendamping dan petugas POPT Kecamatan kalibawang. Kegiatan pengendalian hama tikus yang dilakukan dengan cara pengemposan dan pemberian umpan beracun.

Setelah acara gerakan tersebut selesai,  Penyuluh Pendamping dan Petugas POPT juga mengharapkan petani mau melakukan pembersihan semak-semak yang berada disekitar areal persawahan sehingga tidak dijadikan sarang hama tikus, selain itu juga diharapkan kegiatan pengendalian hama tikus tersebut dilakukan secara rutin dan bersama-sama sehingga tanaman padi yang sekarang sudah berumur 25 hari tersebut dapat selamat sampai panen. (Nu75)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar